Entreminer (entrepreuner+miner)

I`am independent stock investor and miner that have entrepreuner mindset.What i do are investing in Stock Market, Property and Bussiness after work, I can be reach on myarif@gmail.com

02 October, 2017



Money/investment management 101:
Menurut wikipedia "Money management is the process of managing money which includes expense tracking, investment, budgeting, banking and taxes. It is also called investment management."
Sekali ini sy mau bahas skill money management yg saya praktekan.Alhamdulillah dari kecil orang tua mengajarkan hidup sederhana hidup apa adanya, ga usah gengsi atau iri sama orang lain, hal ini terbawa sampai saat ini. Hal ini penting karena konsep utama money management adalah menyisihkan pendapatan untuk membeli aset yg bertambah nilainya, dan menjaga pengeluaran konsumtif sesuai dengan kebutuhan, bukan keinginan...karena biaya hidup itu murah,yg mahal itu gaya hidup 😁
Mungkin juga karena dari dulu sy belajar ekonomi secara otodidak jaman kuliah karena sekalian belajar pasar modal jd konsep saving sudah melekat semenjak awal bekerja, jd setelah menikah setiap ada rejeki sy sisihkan untuk membeli aset properti..
Banyak yg jauh lebih besar secara penghasilan daripada saya,tetapi karena disiplin dalam money management sehingga mampu menghasilkan aset yg lebih besar. Saya pribadi biasa review keuangan personal tiap bulannya,dan saya biasa disiplin mengatur anggaran agar minimal 50% bisa disaving untuk aset produktif, semua itu bisa dilakukan klo dalam rumah tangga bisa satu visi jd lebih mudah dalam berinvestasi. 
Saya pribadi sudah dari awal kerja bertahan untuk biaya hidup sehari2 hanya sekitar 30% penghasilan, bahkan bisa cuma 15-20%..jd segala bonus, cuan saham dan income properti dan income lain bisa dibelikan untuk aset produktif..sesuai konsep compound interest ketika hasil investasi di reinvest sehingga makin bnyk asset produktif makin banyak pemasukan..dan pengeluaran bisa menyesuaikan 
Alhamdulillah saat ini dari passive income properti saja sudah cukup memenuhi kebutuhan sehari-hari, seperti dalam buku2 teori properti hanya perlu modifikasi sana sini dari pengamatan hasil praktik bisnis properti..hidup jd lebih ringan apabila basic needs sudah terpenuhi...
Gambar dibawah bukan ilustrasi, itu hasil money management yg saya terapkan..semua sertifikat ada karena ga ada yg beli kredit, jauhi utang perbanyak tabungan..untuk saat ini lg slow down dulu karena sudah sesuai target passive income 😁
Kesimpulannya..gedein pendapatan, atur pengeluaran dan jangan gede gengsi 😇

02 August, 2017

I am back

Alhamdulillah saat ini sudah bisa aktif menulis lage setelah saya resmi mengajukan pensiun dini dari Freeport Indonesia.
Saat ini bisnis yang Sedang saya jalankan adalah bisnis properti, saham, toko mainan dan toko jok motor, selain itu saya masih bantu teman untuk mengerjakan jasa konsultan tambang, serta dalam on progres membuat badan usaha untuk selanjutnya bisa bergerak kedepan..

doakan agar jalan yang saya tempuh ini diberkahi dan lancar..
nantikan tulisan-tulisan saya selanjutnya.

22 March, 2013

Value & Growth Investor

Dear Blogger,

ngomong-ngomong soal investasi, ada beberapa strategi yang lazim dipakai dalam
berinvestasi di pasar modal. Strategi tersebut antara lain:
1. Trader : biasanya patokan utamanya dari pergerakan harga dan volume transaksi.
2. Investor : cenderung berpatokan pada fundamental analis, yaitu dari performa perusahaan emiten,
baik secara historical dan prospek kedepannya.
3. Gabungan antara Trader & Investor, yaitu yang memakai acuan harga dan volume transaksi secara historical, dan berpatokan juga dengan fundamental analis dari emiten.

Untuk saya pribadi cenderung ke no 3, walaupun biasanya saya bermain dalam jangka mengengah panjang, karena kondisi yang tidak memungkinkan untuk bermain short term tiap hari, serta dari pengalaman yang didapat selama bermain saham, saya lebih bisa mendapatkan profit ketika bermain
dalam horison mid-long term. Setiap orang punya gaya masing-masing dalam berinvestasi saham, selama itu yang paling menghasilkan, saya pikir sah-sah saja sesuai selera masing-masing.

Saat ini saya hanya mau membahas tentang value & growth investor, yang saat ini merupakan strategi yang saya pegang dalam berinvestasi. Kuncinya adalah mencari emiten dengan value yang sewajar mungkin, jika memungkinkan semurah mungkin dibanding pesaingnya, serta growth yang konsisten untuk mendapatkan emiten yang terbaik. Sebaiknya faktor teknikalnya jangan dilupakan, yaitu historical harga dan volume saham emiten tersebut, jangan sampai kita membeli saham yang tidak ada volume, walaupun murah biasanya harga saham tersebut tidak akan banyak bergerak, akan lebih baik bila harganya cenderung stagnan karena bila diteliti lebih lanjut dengan melihat broker yang bermain bisa kita ketahui institusi mana yang sedang mengakumulasi maupun mendistribusi saham tersebut.

Secara ringkasnya kita bisa lihat 2 faktor dalam LK emiten tersebut sebagai kuncinya, yaitu
1. Earning per share (EPS) historical, minimal 3 tahun
2. Sales Growth, jika memungkinkan lebih dari 3 tahun historical
sehingga bisa diketahui dan diprediksi value dan growth dari suatu saham.

good luck

March 21, 2013

21 March, 2013

Dilema karyawan

Dear Blogger,

Sudah lama saya tidak posting kembali disini, saat ini saya sedang merasakan dilema yang cukup berat sebagai seorang karyawan, karena mempengaruhi motivasi saya, yaitu dilema ketika motivasi untuk bekerja dalam titik terendah, dimana perlu dipertanyakan kembali, untuk apa saya bekerja?
apakah karena uang?jaminan kesehatan?cari relasi?
memang semuanya saya perlukan, tetapi yang diambil oleh pekerjaan itu sendiri juga cukup besar, yaitu waktu yang kita sediakan untuk perusahaan sebagai seorang karyawan yang baik.
Hal ini dipicu pertama kali ketika saat saham ini sedang bullish, dan performa portofolio saya sedang dalam puncaknya dari 2012 s/d sekarang.
Puncaknya lagi adalah bulan maret ini, dimana belum dalam sebulan ini, porto saya memberikan hasil 2x dari take home pay saya..sehingga menyebabkan rasa ketidak nyamanan kenapa saya mesti harus bekerja ketika saya bisa menghasilkan 2x dengan time consume yang jauh dibawah pekerjaan saya saat ini? mungkin harus dipikirkan lg niat bekerja ini atau jika memang memungkinkan saya perlu strategi dimana time management dengan menghasilkan sesuatu seefektif dan seefisien mungkin, sehingga waktu bersama teman maupun keluarga, dan waktu untuk diri sendiri bisa dimanfaatkan untuk hal lain.
saya jadi mengingat kembali masa-masa kecil, dimana para orang tua kita memiliki sangat banyak waktu untuk melakukan hal-hal lain, selain hanya bekerja. Misalnya untuk arisan, pengajian, rekreasi, ketemu saudara,ronda, shalat dimasjid dan lain sebagainya. Sedangkan saat ini rasanya waktu sangat sempit, karena dari pagi sampai sore dikantor, pulang sudah capai, ketemu keluarga lebih sedikit, hasilnya juga tidak dibilang istimewa, walaupun memang cukup untuk kebutuhan standar.
Makanya segala tuntutan hidup ini bisa disiasati dengan bekerja secukupnya, dan ada waktu sisa untuk mengerjakan sesuatu yang lain, karena hidup tidak hanya sekedar uang dan uang..

march 20, 2013

29 November, 2012

Welcome to the M club

Beberapa waktu lalu saya sempat membaca di tulisan blog seseorang pengusaha, dengan bangganya dia menyebutkan sebagai salah satu milyader termuda.. saya hanya senyum-senyum sendiri...wake up man..hari gini jd milyader muda?? udah banyak kali..ga usah lah terlalu dilebih-lebihkan dengan hasil yang dicapai...kagak perlu jadi pengusaha murni sekarang juga ngga susah menjadi seorang milyader.. :p

Penantian terbayar sudah...

Dear blogger,

akhirnya penantian tahun ini terbayar sudah, dalam hal investasi, saat ini porto saya tumbuh sangat pesat, terbantu amag dan pnlf yang saya mainkan sejak semester 2 tahun ini..saya mulai hold amag dari harga terbawah 159 dan pnlf dari 126, setelah sebelumnya sempat naik turun dan saya sempat keluar masuk. Porto saya jika dibanding porto tahun lalu tumbuh diatas 80%, saya punya target biar bisa mencapai 100% tahun ini. Hasil tersebut saya raih dengan bermain kurang dari 10 saham sejak awal tahun ini, dan biasanya untuk satu periode saya hanya pegang 3-4 jenis saham. Effort yang saya keluarkan juga tidak terlalu banyak, karena saya hanya sesekali mereview saham saya, 2 bulan terakhir ini saya jarang transaksi, karena saya yakin saham yang saya pegang bakal naik.
saya memang termasuk penganut investasi seperti warren buffet, walaupun saya juga akan trading bila punya waktu dan kondisi market yang tidak jelas.

Saat ini saya hanya berpikir untuk meningkatkan kapital, ada beberapa cara yg bisa saya tempuh,
misalnya saat ini saya punya cash dan investasi properti, cuma porsi investasi saham ini yg sedang saya pikirkan, karena memang secara teori dari Buffet dia berinvestasi mayoritas di saham, karena dia tahu cara mencari uang dari saham, kalau saya pribadi masih belum ada keberanian untuk menempatkan investasi porto saya dengan mayoritas di saham, mungkin karena jam terbang yang belum banyak.

Saya berpikir juga untuk keluar sebagai karyawan karena sepertinya saya mulai bisa mencari uang dengan berinvestasi secara benar, tetapi timing yang ditunggu juga belum meyakinkan saya pribadi, dan kebetulan saat ini pekerjaan profesional saya jg masih menantang.
Tahun depan saya  harapkan performa portofolio saham saya bisa sebagus tahun ini, agar makin meyakinkan saya pribadi untuk segera lepas sebagai karyawan dan bisa fokus sebagai investor baik di saham, properti atau dibidang lain, Insya Allah

Arif

11 October, 2012

berkunjung ke mining site

Dear blogger,


     Beberapa minggu yang lalu saya sedang dapat tugas untuk berkunjung ke tambang di arizona, tambang itu bernama morenci, letaknya di area selatan-timur arizona.
Tambang ini merupakan tambang lama, umurnya sekitar 100 tahun lebih, dan uniknya di tambang ini ada highway state yg melewatinya, sehingga para pengguna jalan raya bisa melihat tambangnya secara langsung dari dekat. Kota morenci sendiri merupakan kota tambang, tetapi didekatnya ada clifton yang mensupport area morenci sehingga tidak terkonsentrasi pada 1 area saja.
    State arizona ini memang maju berkat adanya daerah-daerah tambang yang merupakan area awal state ini berdiri. Peradaban manusia memang banyak dimulai dengan adanya daerah tambang.


13 July, 2012

Bisnis MLM

Dear Blogger,

Kali ini saya ingin menuliskan tentang bisnis MLM yang sebenarnya sudah sangat banyak beredar di masyarakat. Bisnis MLM adalah bisnis yang memfokuskan pada marketing dalam product-nya. Yaitu prinsip pemasaran oleh sebanyak-banyaknya marketer. Mencari kuantitas pemasar, yaitu dengan level yang berbeda sesuai urutan masuk.
Bisnis ini juga mengandalkan konsistensi seperti yang sudah sempat saya posting sebelumnya. Saat ini keluarga saya ada yang sudah berhasil mencapai level manager di MLM tupperware, sedangkan istri saya sekarang mencoba menjalankan oriflame karena terinspirasi oleh temannya yang dalam 1.5 tahun bisa mendapatkan mobil CRV dari berbisnis oriflame.
Sebagai suami yang baik saya ikut mendorong agar istri saya bisa menjalankan bisnis ini dengan sepenuh hati, dan konsisten, karena pengalaman-pengalaman sebelumnya terkadang bisnis sudah mau berkembang tetapi karena kita tidak konsisten jadi layu. Kalau saya pribadi saat ini masih menyenangi saham dan properti, serta bisnis offline, seperti kios jok yang saya punya di Bandung. Untuk kedepannya saya ingin membesarkan apa yang sudah saya rintis, sambil mencoba konsistensi mendapat profit dari propert, saham dan bisnis offline.
Saya juga sedang mencoba belajar-belajar teori bisnis lagi secara online, karena kebetulan saat ini posisi agak sulit terjun langsung, kecuali di saham karena bisa secara online.

(foto latar belakang San Diego, California)

Oke mungkin sampai disini dulu tulisan tentang bisnis MLM, buat rekan-rekan yang tertarik bisnis ini, jangan sungkan-sungkan, jalankan dulu, jangan terlalu banyak mendengar pandangan-pandangan negatif, segala bisnis bisa maju apabila kita sebagai pelakunya yakin terhadap bisnis tersebut, sehingga bisa mengembangkan jaringan dan profit.

11 July, 2012

Konsistensi

Dear Blogger,
Mengapa saya mengambil judul seperti diatas, karena yang susah bagi manusia adalah konsistensi, padahal konsistensi ini adalah jalan utama menuju kesuksesan. Bagi saya pribadi sebagai seorang pekerja dan investor, saya merasakan modal konsistensi ini sangat perlu, jangan cepat bosen, cepat menyerah, jangan terlalu meledak-ledak dalam melakukan sesuatu, karena segala sesuatu yang besar, bermula dari hal kecil yang dilakukan secara konsisten.
(Arka dan si teddy)
Hal lain yang harus dipahami dalam berumah tangga juga konsistensi agar rumah tangga tetap harmonis bersama dengan anak dan istri membangun keluarga sakinah. Diperlukan konsistensi dalam pendidikan, saya merasakan ketika saya ingin masuk kuliah di ITB, saya yang seorang lulusan SMK tanpa pernah ikut bimbingan belajar, tanpa pernah mengalami mata pelajaran biologi, dan kimia hanya 1 tahun, tetapi akhirnya bisa tembus untuk kuliah di ITB, kampus yang saya idam-idamkan. Hal itu karena konsistensi yang saya bangun sendiri, agar belajar memahami soal, mengatur waktu belajar, tanpa ada yang mengarahkan..tetapi dengan tujuan yang jelas, akhirnya tercapai juga keinginan saya.
Selain itu banyak sendi-sendi kehidupan lainnya yang akan sukses dengan konsistensi. Misalnya dalam berinvestasi yang sekarang sedang saya lakuan di saham dan properti. Saya cenderung menjadi investor yang konsisten dengan cara-cara traditional yang telah terbukti keberhasilannya, berinvestasi dengan skala waktu dan besaran tertentu, mencari saham dan properti yang fundamentalnya bagus, sabar dalam mencari investasi, dan re investasi atas hasil yang didapatkan